Dishub Pekanbaru Gencarkan Razia Truk ODOL, Seratus Lebih Ditindak

Keterangan Gambar : Kabid Angkutan, Khairunnas. (c) pekanbaru.go.id
SUDUTPANDANGPKU.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota
Pekanbaru menegaskan komitmennya dalam menegakkan aturan untuk mencegah
munculnya Truk Over Dimension Over Load (ODOL). Dalam upaya ini, Dishub
menggelar razia selama beberapa hari terakhir bersama aparat gabungan di
sejumlah titik strategis.
Razia ini dilaksanakan di dua lokasi utama, yakni Jalan Riau
Ujung dan Jalan Soekarno-Hatta. Tim razia terdiri dari petugas BPTD Riau, Polda
Riau, Satlantas Polresta Pekanbaru, dan P2JN Riau. Hasil dari operasi ini
menunjukkan tindakan tegas terhadap lebih dari seratus truk ODOL dan bus
angkutan yang sudah habis masa berlaku uji kelayakannya (KIR).
"Kita langsung tindak truk ODOL dan bus yang habis
KIR-nya," terang Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Pekanbaru,
melalui Kabid Angkutan, Khairunnas.
Menurut Khairunnas, aparat gabungan menilang seratus lebih
truk dan bus yang terbukti melanggar aturan. Dalam penertiban yang berlangsung
selama dua jam tersebut, puluhan truk dan bus ditilang.
"Kebanyakan tadi yang kita temukan adalah angkutan
barang yang ODOL. Jika kedapatan melanggar, langsung kita serahkan penilangan
ke BPTD Wilayah IV Riau," jelasnya.
Selain pelanggaran ODOL, petugas juga menemukan pelanggaran
administrasi lainnya seperti tidak memiliki SIM dan STNK.
Pelanggaran-pelanggaran ini langsung ditindak oleh kepolisian yang ikut dalam
operasi gabungan tersebut.
Khairunnas juga menyampaikan banyaknya laporan dari
masyarakat mengenai bus yang melanggar aturan. Ia mengucapkan terima kasih
kepada semua pihak yang terlibat dalam operasi ini, termasuk aparat dari
berbagai instansi yang telah membantu penegakan aturan.
"Kami berterima kasih kepada semua pihak terkait yang
telah ikut membantu dalam operasi ini," tambahnya.
Dengan razia ini, Dishub Kota Pekanbaru berharap dapat
memberikan efek jera kepada pelanggar dan mendorong para pengusaha transportasi
untuk mematuhi peraturan yang berlaku, demi terciptanya lalu lintas yang aman
dan tertib di Kota Pekanbaru.
Sumber : (Kominfo7/RD2)
Baca Lainnya :
- Kejuaraan Nasional Motoprix Region A Sumatra Putaran II Riau Trophy Pj Bupati Kampar 2024 Resmi Dimulai
- Semarak Gerak Jalan Santai Soft Opening Taman Labuai Pekanbaru City Walk
- Maharani Siap Gantikan Syamsuar di DPR RI: Peluang dan Tantangan
- Agung Nugroho dan Doktor Ikhsan di Atas Angin: Persiapan Menuju Pilwako Pekanbaru 2024
- Pj Walikota Pekanbaru Resmi Membuka Open Tournament Walikota Pekanbaru Taekwondo Cup

n
...
View Article